Search

Kerap Minta Maaf Berlebihan, Tanda Pribadi yang Tak Percaya Diri?

Liputan6.com, Jakarta Seringkali, kita merasa terjebak dalam penyesalan, perasaan takut salah, dan terpaksa mengucapkan maaf hingga berkali-kali. Padahal, hal ini kadang tidak perlu dilakukan, bisa jadi apa yang dilakukan bukanlah kesalahan.

Salah satu negara yang memiliki budaya meminta maaf berlebihan adalah Inggris. Seorang hipnoterapis di Glow Bar Mortimer Street Jessica Boston mengatakan, minta maaf bahkan sudah menjadi identitas budayanya.

Boston mengatakan, wanita cenderung meminta maaf lebih sering daripada pria. Hal ini karena mereka secara tidak sadar dikondisikan berada dalam lebih banyak tekanan sosial untuk bersikap baik dan sopan.

Mengutip Metro.co.uk pada Senin (26/11/2018), Boston mengatakan bahwa orang yang melakukan minta maaf secara berlebihan, cenderung memiliki rasa rendah diri dan tingkat kecemasan lebih tinggi.

Mereka sulit menangani segala bentuk ketegangan yang dirasakan, karena tidak tahu bagaimana menghadapi emosi orang lain dengan cara yang konstruktif.

"Mereka takut apa yang akan terjadi jika mereka tidak meminta maaf dengan cepat," kata Boston.

Beberapa orang mengucapkan hal tersebut juga karena berusaha bersikap sopan.

Saksikan juga video menarik berikut ini:

Prabowo Subianto akhirnya angkat suara soal kontroversi pidatonya yang menyebut tampang Boyolali.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com https://ift.tt/2KyAM8O

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Kerap Minta Maaf Berlebihan, Tanda Pribadi yang Tak Percaya Diri?"

Post a Comment

Powered by Blogger.