Search

Piala AFF 2018: Bawa Filipina Menang, Eriksson Sebut Timnya Layak

Liputan6.com, Bacolod - Sven-Goran Eriksson mengawali petualangannya bersama Filipina di Piala AFF 2018 dengan hasil manis. Kemenangan 1-0 diamankan The Azkals saat menjamu Singapura di Panaad Stadium, Bacolod City, Selasa (13/11/2018).

Kemenangan ini jelas jadi modal bagus bagi Filipina dalam upaya mewujudkan ambisi tampil sebagai juara Piala AFF 2018. Namun, masih ada hal yang tetap harus dibenahi Filipina. Pasalnya, terlalu banyak peluang yang disia-siakan mereka.

Padahal, Filipina menguasai 61,6 persen penguasaan bola dan melepaskan sembilan tendangan percobaan. Namun, hanya satu yang bisa menjadi gol. Peluang itu dimaksimalkan Patrick Reichelt di menit ke-78 usai memaksimalkan umpan Phil Younghusband.

Kemenangan itu memperbesar peluang Filipina untuk melaju ke semifinal Piala AFF 2018 sebagai wakil Grup B. Eriksson pun mengaku senang karena debutnya berakhir manis. Ia juga berterima kasih kepada semua pemain yang telah bekerja keras.

"Tiga poin ini sangat penting bagi kami. Saya pikir kami layak mendapatkannya karena kami tim yang lebih baik. Kami menciptakan banyak peluang dan saya sangat senang. Saya ingin berterima kasih kepada pemain, dan terima kasih banyak kepada para pelatih yang ada di sini sebelum saya karena saya tidak mungkin melakukan semuanya," ujar Eriksson, dilansir Fox Sports Asia.

Video selebrasi mengesalkan pemain Filipina khas Conor McGregor usai cetak gol ke gawang Timnas Indonesia di Piala AFF 2016.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini, Kabar Harian Terbaru Terkini Indonesia - Liputan6.com https://ift.tt/2RSo5bn

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Piala AFF 2018: Bawa Filipina Menang, Eriksson Sebut Timnya Layak"

Post a Comment

Powered by Blogger.