Search

Pria yang Digerebek Bareng Angel Lelga Lebih Muda dari Vicky Prasetyo

Liputan6.com, Jakarta - Vicky Prasetyo menuding istrinya, Angel Lelga, berselingkuh dengan lelaki lain. Vicky bahkan sempat memergoki aksi dugaan perselingkuhan istrinya pada Senin (18/11/2018) pukul 03.00 pagi.

Dalam kasus ini, Angel Lelga diduga berselingkuh dengan seorang pria bernama Fiki Alman. Kabarnya, pria tersebut memiliki usia yang lebih muda dari Vicky Prasetyo.

"Laki-lakinya saya enggak tahu. Tapi dia masih muda. Iya benar, mereka berada di dalam kamar," kata Salahudin Pakaya selaku pengacara Vicky dihubungi wartawan, Selasa (19/11/2018).

Atas kasus ini, Angel Lelga dilaporkan ke Polres Metro Jakarta selatan dengan tuduhan dugaan perzinaan. "Melaporkan kasus perzinahan ini," kata kuasa hukum Vicky Prasetyo.

Pada Senin (18/11/2018) dini hari, Vicky Prasetyo bersama keluarganya menggerebek Angel Lelga. Momen ini pun diabadikan dalam bentuk video.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini, Kabar Harian Terbaru Terkini Indonesia - Liputan6.com https://ift.tt/2PDFBUh

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Pria yang Digerebek Bareng Angel Lelga Lebih Muda dari Vicky Prasetyo"

Post a Comment

Powered by Blogger.