Jakarta Setelah kalah dalam perebutan titel Liga Inggris musim ini dari Manchester City, Liverpool kini mengarahkan fokus pada final Liga Champions.
Laga ini sangat penting, khususnya buat eksistensi bek andalan, Virgil van Dijk, di Anfield.
Rumor ini diangkat pundit BBC, Garth Crooks. Ia meyakini van Dijk bisa saja meninggalkan Anfield andai Liverpool kembali gagal dalam final Liga Champions secara beruntun.
Kendati, bek internasional Belanda itu baru gabung The Reds pada Januari 2018 dengan nilai transfer 75 juta pound.
Hal itu karena van Dijk dianggap tak mau menunggu lebih lama lagi untuk mendulang prestasi.
"Saya hampir kehilangan pembanding untuk menggambarkan penampilan Virgil van Dijk musim ini," kata Crooks.
"Apa yang dibawa pemain internasional Belanda ini ke pertahanan Liverpool hampir tak bisa diukur."
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Kalah Lagi, Virgil van Dijk Siap Tinggalkan Liverpool"
Post a Comment