Search

Menegangkan, Sanggoe Darma Harus Puas Rebut Perak di Asian Games 2018

Liputan6.com, Jakarta Sanggoe Darma Tanjung gagal menyumbang emas Asian Games 2018 untuk Indonesia pada cabor skateboard nomor jalanan putra. Dia harus puas merebut perak setelah meraih total poin 30,5.

Sanggoe Darma kalah tipis dari atlet Jepang, Keyaki Ike yang meraih emas Asian Games 2018 dengan total poin 31,1. Sedangkan medali perunggu diraih Korea Selatan lewat Juwon Eun yang meraih total 25,4.

Sanggoe tampil ciamik sejak run 1 pada nomor jalanan putra Skateboard yang berlangsung di Jakabaring Sport City, Palembang, Rabu (29/8/2018). Dari run 1 dan 2 saja, dia sudah mengumpulkan 16,1 poin.

Pada run 3, Sanggoe juga tampil sempurna dan berhasil lakukan trick dengan baik. Ini membuat dia meraih poin 6,5. Dia pun mampu eksekusi trik dengan baik di run 4 dan 5.

Petaka datang di run 6 karena Sanggoe tak menyelesaikan trik dengan baik. Posisinya melorot ke posisi dua (30,5) dan tertinggal dari Keyaki Ike dari Jepang dengan 31,1 poin. Hal sama terjadi di run 7 karena Sanggoe dan Ike sama-sama gagal meraih poin.

Skateboarder Indonesia lainnya, Aldwien Angkawijaya juga tampil bagus. Hingga run ke-4, dia berada di posisi kedua di bawah Sanggoe dengan total poin 23,6.

Namun Aldwien gagal mengeksekusi trik sehingga gagal mendapatkan poin di run 5 dan 6. Ini membuat dia melorot ke posisi tiga. Dia harus puas berada di posisi kelima dengan 23,7 poin.

Tim skateboard putra Indonesia lolos ke babak final nomoe men's park. Dua atlet skateboard Indonesia berada diurutan kedua dan ketiga klasemen sementara.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini, Kabar Harian Terbaru Terkini Indonesia - Liputan6.com https://ift.tt/2oje5et

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Menegangkan, Sanggoe Darma Harus Puas Rebut Perak di Asian Games 2018"

Post a Comment

Powered by Blogger.