Search

Ribuan Personel Polri-TNI Siap Amankan Asian Games 2018

Liputan6.com, Jakarta Upacara pembukaan Asian Games 2018 akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (19/8/2018). Panitia Penyelenggara Asian Games 2018 (Inasgoc) akan melibatkan ribuan penari dan sejumlah penyanyi ternama dalam upacara pembukaan pesta multi-cabang olahraga tertinggi di Asia itu.

Jelang acara, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto bersama Kapolri Jenderal Tito Karnavian meninjau persiapan keamanan pembukaan Asian Games 2018.

Panglima dan Kapolri meninjau persiapan Asian Games 2018 menggunakan mobil golf atau mobil listrik. "Nanti ya. Mau meninjau dulu. Kalau mau ikut silahkan," ucap Tito kepada awak media, di lokasi, Sabtu (18/8/2018).

Sebelumnya, Tito mengatakan, Polri dan TNI menerjunkan ribuan personel guna mengamankan Asian Games 2018. Ini merupakan personel gabungan sampai ke tingkat polres.

"Personelnya hampir 8.000 personel TNI-Polri dan segenap unsur, kemudian kita juga punya cadangan kalau terjadi kontigensi. Semua wilayah juga saya perintahkan untuk mengamankan wilayah masing-masing termasuk di polda, polres lain yang ada di Jakarta mengamankan daerahnya masing-masing," kata Tito.

<p><em><strong>* Update Terkini <a href="https://www.liputan6.com/tag/asian-games-2018">Asian Games 2018</a> Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia <a href="https://www.liputan6.com/asian-games">di Sini</a>.</strong></em></p>

Live Streaming Opening Ceremony Asian Games 2018

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini, Kabar Harian Terbaru Terkini Indonesia - Liputan6.com https://ift.tt/2nMLb6c

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ribuan Personel Polri-TNI Siap Amankan Asian Games 2018"

Post a Comment

Powered by Blogger.