Search

Kiper Fiorentina Ingin Hentikan Penalti Ronaldo

Liputan6.com, Jakarta Penjaga gawang Fiorentina, Alban Lafont, menyiman misi pribadi saat timnya menjamu Juventus pada lanjutan Serie A, akhir pekan ini. Selain membantu mengamankan poin di Stadio Artemio, kiper Prancis itu juga bermimpi menghalau penalti Cristiano Ronaldo.

Duel melawan Juventus bakal jadi debut Lafont melawan Juventus. Lafont pun tidak ingin menyia-nyiakannya dan berusaha memberikan yang terbaik pada pertandingan tersebut.

"Saya bermimpi mengadang penalti Cristiano Ronaldo dan melihat Fiorentina meraih poin lawan Juventus," kata Lafont kepada Gazzetta dello Sport seperti dilansir football-italia.net.

Meski demikian Lafont menyadari, Juventus isinya bukan hanya Ronaldo saja. Sebab skuat Si Nyonya Tua juga punya pemain lain yang mampu membahayakan gawangnya.

"Di sana ada (Miralem) Pjanic dengan tendangan luar kotak penaltinya. lalu ada tendangan (Paulo) Dybala dan (Mario) Mandzukic," kata penjaga gawang berusia 19 tahun tersebut. 

"Juve bisa merebut gelar Scudetto dan Coppa Italia, tapi bukan hanya merka favorit di Eropa," kata penjaga gawang yang mengidolakan Hugo Lloris dan Gianluigi Buffon tersebut.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com https://ift.tt/2BH9AC1

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kiper Fiorentina Ingin Hentikan Penalti Ronaldo"

Post a Comment

Powered by Blogger.