Search

Diduga Bertambah Usia pada 8 Januari, Ini 5 Fakta Aneh Tentang Kim Jong-un

Kim Jong-un dikabarkan amat mencintai olah raga basket. Ia pun disebut berteman akrab dengan mantan bintang NBA, Dennis Rodman.

Pada 2014, Rodman bahkan menyanyikan "Selamat Ulang Tahun" kepada Kim Jong-un saat dirinya menyaksikan langsung pertandingan basket antara tim Rodman melawan tim dari Korea Utara. 

Tepuk tangan meriah dari penonton pun menyambut iringan suara Rodman.

Selain itu, Rodman telah berulang kali mengunjungi Korea Utara dan secara terbuka menyatakan rasa kagumnya pada sosok sang diktaktor muda itu. Ia pun menyebut Kim Jong-un sebagai "teman seumur hidup".

Seorang pria yang mengaku sebagai teman sekolah Kim Jong-un waktu SMA, juga mengklaim bahwa Kim Jong-un beberapa kali terlihat menggambar sosok Michael Jordan.

Sedangkan pada 2013, Kim Jong-un bahkan bertemu dengan Dennis Rodman dan menunjukkan kepada Rodman pulau pribadinya. Meskipun ada perbedaan besar antara 2 orang ini, namun nyatanya mereka telah menjalin hubungan pertemanan.

Dalam sebuah wawancara, Dennis berkata, "Mungkin dia memang seorang psikopat, tetapi saya tidak menyadarinya."

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com http://bit.ly/2C8QUds

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Diduga Bertambah Usia pada 8 Januari, Ini 5 Fakta Aneh Tentang Kim Jong-un"

Post a Comment

Powered by Blogger.