Liputan6.com, Jakarta Manchester United (MU) dikabarkan tengah diincar Pangeran Arab Saudi, Mohammed Bin Salman. Sang Pangeran disebut-sebut akan membeli MU dengan harga sangat fantastis.
Seorang juru bicara keluarga kerajaan Arab Saudi dilaporkan sempat membahas detail mengenai kunjungan eksekutif MU ke negara Arab.
Namun, dalam 24 jam terakhir, juru bicara keluarga Kerajaan Arab Saudi atas nama Mohammed Bin Salman telah menyangkal klaim ini. Sumber itu mengungkapkan bahwa eksekutif MU hanya mengadakan pertemuan dengan Dana Investasi Publik dari negara itu.
Kabar soal MU akan dibeli Pangeran Arab tersebut, menarik perhatian pembaca kanal bola Liputan6.com dan menjadikannya berita terpopuler pada Jumat (22/2/2019). Berikut daftar lengkap top 10 hari ini:
1. Pangeran Arab Saudi Siap Beli MU, Ini Reaksi Fans Setan Merah
Penggemar Manchester United (MU) masih terkejut setelah muncul rumor bahwa Pangeran Arab Saudi, Mohammed Bin Salman, siap membeli klub raksasa Liga Inggris tersebut.
Dilansir dari www.livesoccertv.com mengutip The Sun, Pangeran Arab Saudi akan membeli MU dengan harga sangat fantastis.
Seorang juru bicara keluarga kerajaan Arab Saudi dilaporkan sempat membahas detail mengenai kunjungan eksekutif MU ke negara Arab.
Namun, dalam 24 jam terakhir, juru bicara keluarga Kerajaan Arab Saudi atas nama Mohammed Bin Salman telah menyangkal klaim ini. Sumber itu mengungkapkan bahwa eksekutif MU hanya mengadakan pertemuan dengan Dana Investasi Publik dari negara itu. Baca selengkapnya di sini.
Berita Populer Lainnya
2. HEADLINE: Lawan Kamboja, Laga Hidup Mati Timnas U-22 Indonesia di Piala AFF 2019
Timnas U-22 Indonesia sampai di fase ajang Piala AFF U-22 2019 di Kamboja. Tim asuhan Indra Sjafri ini akan menghadapi laga hidup mati lawan tim tuan rumah di pertandingan terakhir Grup B, malam ini.
Laga yang akan digelar di Olympic Stadium, Phnom Penh, ini akan menentukan sukses tidaknya pasukan Garuda Muda melangkah ke semifinal edisi kedua Piala AFF U-22 ini. Timnas U-22 Indonesia harus mengalahkan Kamboja, yang sudah memastikan tiket ke semifinal dengan status juara Grup B. Baca selengkapnya di sini.
3. Gaya Unik Ronaldo Balas Hinaan Fans Atletico Madrid
Atletico Madrid sukses kalahkan Juventus 2-0 di babak 16 besar Liga Champions, Kamis (20/2/2019) dinihari WIB di Wanda Metropolitano. Namun, kejadian menarik berlangsung saat fans tuan rumah menyoroti kehadiran bintang Juventus, Cristiano Ronaldo.
Bintang asal Portugal itu, memang diperkirakan akan kembali ke Madrid dengan rumit, terutama terkait dengan masa lalunya bersama Real Madrid. Baca selengkapnya di sini.
Daftar Lengkap Top 10
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Top 10 Berita Bola: Pangeran Arab Saudi Ingin Beli MU?"
Post a Comment