Jakarta Drama tercipta, kompetisi elite Eropa Liga Champions musim ini. Banyak kejutan terjadi sepanjang musim ini. Mulai dari Tottenham yang berhasil sampai ke semifinal hingga drama yang disajikan punggawa Liverpool di fase semifinal.
Liverpool berhasil menorehkan catatan fenomenal usai menghajar Barcelona 4-0 pada leg kedua semifinal Liga Champions, Rabu (8/5/2019) dini hari WIB di Stadium Anfield.
Torehan ini menjadi sebuah kejutan sebab Liverpool berhasil membalikkan angregat menjadi 4-3 dan mencuri tiket final yang sebelumnya condong akan dimiliki Barcelona.
Meski Jurgen Klopp sendiri sempat meragukan kemampuan skuatnya untuk menorehkan go-gol balasan namun Jordan Henderson cs. berhasil mematahkan seluruh asumsi dengan kemenangan telak untuk Liverpool.
"Coba saja dan jika kita bisa melakukannya maka hebat, jika tidak, maka gagal-lha dengan cara yang paling indah, Kika kamu mau, raihlah hasil pertandingan dengan skor yang dekat," kata Jurgen Klopp sebelum pertandingan.
Divock Origi dan Giorgino Wijnaldum yang masing-masing melesakkan dua gol ke gawang Barca, menjadi mimpi buruk yang akan terus dikenang tim asuhan Ernesto Valverde.
Drama yang terjadi menambah beragamnya kejutan di Liga Champions musim ini. Dilansir dari Gracenote Live, Bola.com telah merangkum sepuluh rekor yang terjadi pada pegelaran kompetisi antarklub Eropa paling prestisius musim 2018-2019.
Sumber : Opta, Gracenote Live
Bagikan Berita Ini
0 Response to "10 Catatan Fenomenal yang Lahir di Liga Champions 2018-2019"
Post a Comment