Search

Mendag Tegaskan Keputusan Impor Beras 2 Juta Ton Hasil Rakor

Liputan6.com, Jakarta Menteri Perdagangan (Mendag) Enggartiasto Lukita mengatakan, kewajiban Bulog untuk mengimpor beras sebesar 2 juta ton sudah ditentukan dalam rapat koordinasi (rakor) antar kementerian.

Meski begitu, Bulog dapat memperpanjang izin impor beras mengingat proses masuknya yang membutuhkan waktu.

"Kalau mereka ngotot (nggak impor) ya tidak apa-apa. Yang pasti, rapat koordinasi memutuskan jumlah total itu 2 juta ton. Itu keputusan rakor, bukan saya," tutur Mendag di Jakarta, Rabu (19/9/2018).

Mendag Enggar menjelaskan, keputusan rakor sejalan dengan Peraturan Presiden (Perpres). Tak hanya itu, Bulog juga diharuskan impor disebabkan kemampuan produksi beras yang masih kurang dari kebutuhan.

"Rakor memutuskan ini alurnya sesuai dengan Perpres. Jadi bukan mengimpor tambahan lagi. Dan kenapa masih impor, itu karena kemampuan produksi yang kurang," ujarnya.

Sebelumnya, Direktur Utama Bulog Budi Waseso menyebutkan gudang Bulog telah penuh untuk stok beras. Merespons hal ini, Mendag Enggar mengatakan itu urusan korporasi.

"Bagaimana pengendaliannya itu urusan korporasi. Pokoknya ini permintaan rakor. Penugasan untuk Bulog yang pada saat itu juga hadir di situ," tandas Enggar.

Seperti diketahui, pemerintah telah mengeluarkan izin impor beras sebanyak 3 kali. Pada Januari sebesar 500 ribu ton dan 500 ribu ton lagi pada Maret. Kemudian fase berikutnya di bulan April 1 juta ton.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini, Kabar Harian Terbaru Terkini Indonesia - Liputan6.com https://ift.tt/2pkNH4o

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Mendag Tegaskan Keputusan Impor Beras 2 Juta Ton Hasil Rakor"

Post a Comment

Powered by Blogger.