Search

Dimas Drajad Jadi Kiper, Timnas Indonesia U-23 Taklukkan Brunei

Peluang pertama diraih timnas Indonesia U-23 lewat kaki Gian Zola pada menit ketiga. Sayangnya, tendangan gelandang Persib ini masih melebar dari gawang Brunei.

Unggul kualitas pemain membuat pasukan Indra Sjafri tampil dominan. Witan Sulaiman dan kawan-kawan mencoba dari kedua sisi sayap untuk membongkar pertahanan Brunei.

Usaha para pemain timnas Indonesia U-23 baru berbuah pada menit ke-30. Dimas Drajad sukses menceploskan bola setelah memanfaatkan kesalahan kiper Brunei.

Timnas Indonesia berpeluang menambah gol lewat Witan Sulaiman. Namun tendangan Witan masih bisa diblok para pemain Brunei.

Kedudukan 1-0 bagi keunggulan timnas Indonesia U-23 ternyata bertahan hingga babak pertama berakhir.

Timnas Indonesia U-23 masih lebih dominan di awal babak kedua. Beberapa peluang berhasil diciptakan Bagas Adi dan kawan-kawan, namun tidak berujung gol.

Brunei sendiri relatif tidak begitu membahayakan gawang timnas Indonesia U-23. Pasalnya, percobaan serangan Brunei selalu bisa dipatahkan barisan pertahanan timnas Indonesia U-23.

Timnas Indonesia U-23 baru bisa menambah keunggulan lewat Rafi Syarahil pada menit ke-77.

Brunei sempat menipiskan ketinggalan lewat penalti pada menit 86. Malah, Brunei hampir menyamakan kedudukan ketika mereka mendapat penalti kembali akibat pelanggaran Egy Maulana Vikri.

Namun kali ini, Dimas Drajad berhasil mementahkan penalti Brunei. Pertandingan pun berakhir dengan kedudukan 2-1 untuk kemenangan timnas Indonesia U-23.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com https://ift.tt/2UX1Ra7

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Dimas Drajad Jadi Kiper, Timnas Indonesia U-23 Taklukkan Brunei"

Post a Comment

Powered by Blogger.